Dari Kampung ke Kampung, Polres Bondowoso Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba 

    Dari Kampung ke Kampung, Polres Bondowoso Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba 

    BONDOWOSO, - Generasi muda adalah generasi penerus bangsa Indonesia. Bangsa akan maju jika para pemuda memiliki karakter nasionalisme. 

    Nasionalisme merupakan bagian penting bagi kehidupan bangsa dan negara. Secara detail, penyebab merosotnya sikap nasionalisme pada diri anak karena berkembangnya zaman globalisasi, yaitu rasa nasionalisme dikalangan generasi muda semakin memudar. 

    Hal ini dapat dibuktikan banyak generasi muda yang lebih memilih kebudayaan negara lain, dibandingkan dengan kebudayaan Indonesia. 

    Mereka lebih senang mengaplikasikan budaya barat dalam kesehariannya, yang secara tidak sadar membuka lebar pintu masuk Narkoba. 

    Karena tren Narkoba dibawa oleh budaya barat dan bukan budaya Indonesia. 

    Hal tersebut seperti diungkapkan oleh Kasat Resnarkoba Polres Bondowoso, AKP Bagus Purnama, SH usai menggelar kegiatan penyuluhan terkait bahaya narkoba di Desa Tegalampel Kecamatan Tegalampel Kabupaten Bondowoso, Selasa (5/9).

    “Karena itu kami berinisiatif door to door, dari kampung ke kampung melakukan penetrasi dengan sosialisasi ke lingkungan Masyarakat secara langsung, ”ujar AKP Bagus.

    Dalam kegiatan itu, kata AKP Bagus pihak Polres Bondowoso juga menggandeng berbagai pihak termasuk TNI, Ulama, Tokoh agama dan tokoh Masyarakat serta perangkat desa setempat.

    “Kita ajak para tokoh agama dan masayarakat serta perangkat desa untuk medukung kegiatan kita yang bertujuan menyelamatkan generasi bangsa ini, ”tambah AKP Bagus.

    Dari kegiatan tersebut diharapkan Masyarakat akan lebih mengenal bahaya Narkoba berikut resiko hukum nya serta mengetahui cara licik para pengedar dalam mempengaruhi generasi muda.

    Ia mengungkapkan Narkoba memiliki dampak yang negatif, salah satunya dapat menurunkan kesadaran, yang berujung pada hilang ingatan dan dapat menimbulkan ketergantungan. 

    Oleh karena itu pihak Polres Bondowoso mengajak sama-sama selamatkan generasi muda agar tidak terjerat oleh barang-barang haram seperti narkoba

    "Alhamdulillah para warga dalam mengikuti sosialisasi bahaya Narkoba sangat antusias, sehingga upaya yang kita lakukan ini diharapkan bisa membangun kemampuan dan ketahanan diri dari pengaruh narkoba, "pungkas Kasat Resnarkoba Polres Bondowoso.  (*)

    bondowoso
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Jumat Curhat di Ponpes Nurul Burhan Kapolres...

    Artikel Berikutnya

    Sambut Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke 68,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Pemimpin Korup Itu Mengkorupsi Janjinya Sendiri
    KN. Ular Laut-405 Bakamla RI Selamatkan Kapal Terombang Ambing di Laut Flores
    Hendri Kampai: Banyak Berjanji tapi Minus Realisasi, Siap-Siap Ditinggal Rakyat dan Berakhir dengan Gelar 'Raja Ngibul'
    Hendri Kampai: Raja Itu Orang Pertama untuk Disalahkan, Orang Terakhir untuk Dipuji

    Ikuti Kami